Cara utama untuk melindungi diri dari penyakit adalah memiliki daya tahan tubuh yang kuat. Daya tahan tubuh atau sistem kekebalan adalah garis pertahanan pertama melawan berbagai bakteri yang menyebabkan infeksi.
Jika daya tahan tubuh Anda kuat, bakteri yang mencoba menyerang akan dikalahkan, sehingga tubuh Anda tidak akan terinfeksi dan Anda tidak akan sakit.
Sayangnya, tanpa disadari, gaya hidup Anda dapat memengaruhi kemampuan daya tahan tubuh Anda untuk melindungi Anda dari bakteri, virus, dan penyakit kronis.
Oleh karena itu, menghilangkan kebiasaan buruk yang berbahaya bagi kesehatan Anda dapat membantu sistem kekebalan tubuh Anda tetap dalam kondisi prima.
Berikut adalah beberapa hal yang dapat merusak daya tahan tubuh Anda:
1. Jarang bergerak
Kemudahan teknologi terkadang membuat Anda jarang berolahraga karena terlalu fokus menggunakan smartphone, baik itu untuk bermain game, berfoto maupun bermain media sosial.
Padahal, jika Anda tidak berolahraga secara teratur, Anda lebih rentan terkena pilek, batuk, atau penyakit lainnya, karena olahraga dapat meningkatkan rasa sejahtera, membuat tidur nyenyak, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
2. Stres
Menurut National Cancer Institute, stres yang berkepanjangan dapat memengaruhi sistem kekebalan Anda. Stres menyebabkan otak memproduksi hormon kortisol, yang mengganggu fungsi sel T untuk melawan infeksi.
Oleh karena itu, penting untuk mencegah atau mengurangi stres dengan melakukan hal-hal menyenangkan untuk merilekskan tubuh, seperti pergi ke pantai, melakukan yoga, atau sekadar melakukan hobi yang Anda sukai.
3. Pola makan tidak seimbang
Jenis minuman dan makanan tertentu dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh. Asupan gula yang tinggi akan menghambat kemampuan sel imun untuk menangani bakteri. Efeknya bisa dirasakan dalam beberapa jam setelah anak mengonsumsi pemanis tersebut.
Pertahankan pola makan yang lengkap dan seimbang yang dilengkapi dengan bahan buah dan sayuran. Pilih beragam buah dan sayuran berwarna cerah, seperti beri, jeruk, kiwi, apel, anggur, kangkung, bayam, kentang, dan wortel.
4. Merokok
Anda harus tahu bahwa merokok itu buruk bagi kesehatan Anda, termasuk buruk bagi sistem kekebalan tubuh Anda. Kandungan nikotin dalam rokok dapat meningkatkan produksi hormon kortisol, mengurangi pembentukan antibodi sel B dan respon sel T untuk melawan infeksi.
Padahal, menurut penelitian yang diterbitkan oleh PLoS One, uap rokok elektrik dapat merusak paru-paru dan membuat orang yang merokok lebih rentan terhadap infeksi, karena radikal bebas dalam rokok elektrik dapat menyebabkan peradangan saluran napas.
5. Kurang tidur
Insomnia atau kurang tidur di malam hari dapat merusak sistem kekebalan tubuh.Kurang tidur juga dapat meningkatkan kadar hormon stres.
Karena itu, tubuh lebih rentan mengalami peradangan. Yang terbaik bagi orang dewasa adalah tidur tujuh jam sehari agar tetap sehat.